INSPIRANESIA.COM - Tiga orang yang diduga pelaku pencurian di Kecamatan Jumapolo Kabupaten Karanganyar berhasil diamankan.warga, Minggu, 26 Maret 2023.
Tempat kejadian perkara dugaan pencurian tersebut berada di gudang toko bangunan (TB) Riski Barokah.
Lokasi toko bangunan tersebut berada di Dusun Sembuh Wetan RT 02 RW 05, Desa Kwangsan, Kecamatan Jumapolo, Kabupaten Karanganyar.
Korban pencurian tersebut adalah Munanto (41) yang juga pemilik TB Rizki Barokah.
Munanto merupakan warga Dusun Genengan RT 02 RW 08, Desa Sepanjang, Kecamatan. Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar.
Kasubsi Penmas Polres Karanganyar, Bripka Prima Aditya Sakti menerangkan, 3 terduga pelaku pencurian tersebut berinisial RW alias Ucup (22), yang merupakan pegawai toko bangunan tersebut.
Dua lagi adalah K alias Dupo (36) serta EH (17). Mereka bertiga merupakan warga Gayamdompo, Kecamatan/Kabupaten Karanganyar.
Bripka Sakti menerangkan kronologi kejadian pencurian yang terjadi pada Minggu, 26 Maret 2023 sekitar pukul 17.00 WIB itu
"Petugas piket siaga Polsek Jumapolo menerima laporan ada 3 orang yang diamankan warga di gudang TB Rizki Barokah yang berada di timur pertigaan Sembuh," ujar Bripka Sakti.
Tiga orang yang diamankan tersebut diduga telah melakukan pencurian bahan bangunan jenis hebel / bata ringan.
Artikel Terkait
Serah Terima Jabatan Perwira Polres Karanganyar. ini Daftarnya
Pencanangan Pembangunan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) Polres Karanganyar 2023
Satlantas Polres Karanganyar Amankan 112 Kendaraan dalam Gelar Razia Serentak Kamis Sore Ini
Polres Karanganyar dan Kodim 0727 Karanganyar Gelar Apel Jam Pimpinan di Alun Alun Plaza Karanganyar
Cegah Tawuran Perang Sarung, Polres Karanganyar Amankan Puluhan Remaja