Kunjungi Kota Hassa, Menko PMK Apresiasi Kinerja Tim INA-EMT

- Kamis, 23 Februari 2023 | 03:03 WIB
Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Muhadjir Effendy berfoto bersama dengan anggota EMT Muhammadiyah Indonesia dalam kunjungan di rumah sakit lapangan Indonesia di Kota Hassa, Provinsi Hatay, Turki, Rabu,23 Februari 2023. ((EMT Muhammadiyah))
Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Muhadjir Effendy berfoto bersama dengan anggota EMT Muhammadiyah Indonesia dalam kunjungan di rumah sakit lapangan Indonesia di Kota Hassa, Provinsi Hatay, Turki, Rabu,23 Februari 2023. ((EMT Muhammadiyah))

 

 

INSPIRANESIA.COM - Memasuki pekan kedua respon bencana gempa bumi Turki dan Suriah di Kota Hassa, Provinsi Hatay, Turki, INA EMT mendapat kunjungan rombongan Pemerintah Indonesia, Rabu, 22 Februari 2023.

Rombongan Pemerintah Indonesia terdiri dari Menko PMK Muhadjir Effendy, Kepala BNPB Suharyanto, Sekretaris Menko PMK, Andi Megantara.

Kemudian Ketua Komisi VIII DPR RI Ashabul Kahfi, Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI Dyah Pitaloka, Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI Marwan Dasopang.

Lalu Deputi Operasi Pencarian dan Pertolongan Basarnas Ribut Eko Suyatno, Deputi PIP Bidang Polhikam Kemenko PMK Iwan Taufiq Purwanto.

Kemudian Inspektur Utama BNPB Tetty Saragih, Asdep Kedaruratan dan Manajemen Pasca Bencana Nelwan Harahap, Kasum TNI Bambang Ismawan beserta jajaran.

Serta Kadivhubnter Polri Krishna Murti beserta jajaran.

Rombongan mengunjungi rumah aakit lapangan INA EMT di Kota Hassa, Provinsi Hatay.

Duta Besar LBBP Republik Indonesia untuk Turkiye Lalu Muhammad Iqbal beserta jajaran KBRI Ankara juga ikut serta mendampingi.

Dalam kunjungannya tersebut, rombongan menyerahkan bantuan tahap 3 dari Pemerintah Indonesia.

Bantuan seberat 140 ton tersebut berupa kebutuhan-kebutuhan dasar, genset, dsb.

Selain itu, terdapat bantuan USD 1 juta yang akan diberikan kepada Pemerintah Suriah untuk penanganan gempa di sana.

Menko PMK Muhadjir Effendy menyampaikan bahwa Pemerintah Indonesia akan terus memberikan dukungan dan bantuan, baik personil maupun logistik, salah satunya Tim INA EMT yang bertugas pada sektor kesehatan.

Halaman:

Editor: Pujoko

Sumber: rilis

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

China Luncurkan Roket untuk Orbitkan 4 Satelit

Rabu, 6 September 2023 | 12:19 WIB

Terpopuler

X